Sunday, June 16, 2013



CALIFORNIA - Popularitas Twitter juga turut menjadi ladang emas bagi para selebriti dengan follower yang banyak. Bahkan satu tweet selebriti yang didompleng oleh pengiklan bisa dihargai hingga Rp127 juta.

Kicauan seorang selebriti biasanya kerap di-retweet oleh follower mereka. Maka, tak heran jika pengiklan memanfaatkan popularitas selebriti dengan menyelipkan brand produknya di situs 140 tersebut.

Dilansir dari Huffington Post, Senin (3/6/2013), menurut perusahaan seperti IZEA dan Adly yang biasanya menghubungkan pengiklan dan selebriti, ada beberapa penilaian untuk menentukan target pengiklan yaitu berdasarkan konten, audiens yang diinginkan, dan jumlah follower.

Bintang reality show Khloe Kardashian misalnya, kicauan bersponsornya dihargai USD13 ribu atau sekira Rp127 juta. Sedangkan sang saudara, Kim Kardashian, diprediksi meraup USD20 ribu atau sekira Rp196 juta untuk satu tweet bersponsor.

Cara kerja tweet bersponsor pun cukup sederhana. Kim, misalnya, setuju untuk berkicau tentang sebuah produk, maka secara otomatis perusahaan atau pengiklan dari produk itu akan mendapatkan banyak perhatian. Sebagai gantinya, Kim bisa mendapatkan uang dari tweet-nya tersebut. Hal itu lah yang disebut sebagai tweet bersponsor.
filed under:

0 comments:

Post a Comment